EVALUASI ALGORITMA TOTAL SUSPENDED SOLID (TSS) PADA CITRA SENTINEL-2 DI TELUK KENDARI

Authors

DOI:

https://doi.org/10.46984/sebatik.v26i2.2015

Keywords:

Sedimentasi, Total Suspended Solid (TSS), Teluk Kendari, Sentinel-2, Algoritma

Abstract

Teluk Kendari merupakan urat nadi perekonomian penting di Kota Kendari. Sedimentasi menjadi isu utama yang dapat mempengaruhi luasan Teluk Kendari termasuk aktivitas yang berlangsung di kawasan tersebut. Sedimentasi yang tinggi dapat ditunjukkan dari tingginya nilai Total Suspended Solid (TSS) di suatu perairan, sehingga perlu dilakukan pemantauan TSS secara periodik di Teluk Kendari untuk mendukung upaya penanganan sedimentasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui algoritma penduga materi TSS pada citra Sentinel-2 yang paling tepat untuk diterapkan untuk pemantauan TSS di Teluk Kendari. Algoritma penduga TSS yang digunakan dalam penelitian ini meliputi algoritma Laili (2015), Parwati (2014), Guzman & Santaella (2009), Liu (2017) dan algoritma yang dihasilkan dari persamaan regresi linier.  Evaluasi algoritma dilakukan dengan membandingkan hasil pengukuran TSS in situ menggunakan metode gravimetri dengan hasil ekstraksi TSS dari citra Sentinel-2. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa algoritma terbaik untuk menduga TSS pada citra Sentinel-2 di Teluk Kendari adalah algoritma regresi linier. Algoritma regresi linier diperoleh dari korelasi terbaik antara reflektansi citra Sentinel-2 dengan hasil pengukuran TSS in situ. Hasil analisis menunjukkan bahwa TSS di Teluk Kendari berkorelasi baik dengan band 4 sebagai band merah pada citra Sentinel-2. Persamaan regresi linier yang diperoleh yaitu TSS=10707(band 4)+646,3. Hasil evaluasi pendugaan konsentrasi TSS dengan menggunakan algoritma regresi linier memenuhi syarat NMAE dan R2 dengan nilai masing-masing 11,09% dan 0.58.

References

Aditia, A. R. R. M. W. M. K. D. (2020). Pengaruh Kualitas Produk terhadap Kepuasan Konsumen Sepeda Motor NMAX pada PT Yamaha A. Rivai Palembang. Jurnal Nasional Manajemen Pemasaran & SDM, I(1), 23–37.
Akbar, A. A. J. S. T. D. S. R. (2017). Adaptasi Masyarakat Terhadap Bencana Kerusakan Pantai Di Negara Tropis. Jurnal Ilmu Lingkungan, XV(1), 1–10.
Anwar, S. A. A. E. (2020). Sebaran Total Suspended Solid (TSS) Di Sekitar Dermaga Tambang di Perairan Tondonggeu Kecamatan Abeli Kota Kendari. Sapa Laut, V(2), 173–181.
Bayu, A. P. B. R. A. S. (2019). Aplikasi Citra Sentinel-2 untuk Pemetaan Sebaran Material Padatan TersuspensiDi Muara Sungai Wulan Demak. Journal of Marine Research, VIII(4th), 379–386.
Fathur, R. R. R. P. R. S. R. J. (2020). Besaran Laju dan Muatan Sedimen Dasar Sungai Wanggu. Jurnal Ilmiah Teknik Sipil, VIII(2), 99–106.
Filsa Bioresita, C. B. P. H. S. F. T. H. A. P. (2018). The Use of Sentinel-2 Imagery For Total Suspended Solids (TSS) Estimation in Porong River, Sidoarjo. Jurnal Geodesi Dan Geomatika, I(1), 1–6.
Haeriyah, K. (2019). Pengelolaan Pariwisata Bahari di Kota Kendari. Sultra Journal of Political Science, I(1), 13–21.
Husrin, S. K. O. A. P. H. M. G. A. R. (2019). Menyelamatkan Teluk Kendari (1 ed). Amafrad Press.
Ido, I. J. K. Y. (2019). Analisis Pemanfaatan Ruang Pesisir Terhadap Kondisi Luas Dan Kerapatan Vegetasi Hutan Mangrove Di Teluk Kendari. Physical and Social Geography Research Journal, 1(1), 35–44.
Jaelani, M. . E. Y. T. (2019). Uji Akurasi Produk Reflektan Landsat-8 Beserta Pengaruhnya Terhadap Penentuan Konsentrasi Suspended Solid (Studi Kasus: Danau Kasumigaura, Jepang). Geoid, XV(1), 36–43.
Jiyah, B. S. A. S. (2017). Studi Distribusi Total Suspended Solid (TSS) Di Perairan Pantai Kabupaten Demak Menggunakan Citra Landsat. Jurnal Geodesi Undip, VI(1), 41–47.
Kamajaya, G. Y. I. D. N. N. P. I. N. G. P. (2021). Analisis Sebaran Total Suspended Solid (TSS) Berdasarkan Citra Landsat 8 Menggunakan Tiga Algoritma Berbeda Di Perairan Teluk Benoa, Bali. Journal of Marine and Aquatic Sciences, VII(1), 18–24.
Lihawa, F. (2017). Daerah Aliran Sungai Alo Erosi, Sedimentasi dan Longsoran (1st ed). Deepublish.
Limi, M. A. L. S. T. L. O. L. Y. (2017). Dampak Perkembangan Kawasan Pesisir Terhadap Perubahan Fungsi Lahan dan Kesejahteraan Petani Tambak di Pesisir Teluk Kendari. Jurnal Agripita, I(2), 95–101.
Liu, H. Q. L. T. S. S. H. G. W. Q. Z. (2017). Application of Sentinel 2 MSI Images to Retrieve Suspended Particulate Matter Concentrations in Poyang Lake. Remote Sensing, IX, 1–19.
Melati, D. N. (2019). Pemodelan Citra Penginderaan Jauh Multi Waktu Untuk Pemantauan Deforestasi. Jurnal Alami, III(1), 43–51.
Muliyadi, I. S. S. (2020). Perbandingan Efektifitas Metode Elektrokoagulasi dan Destilasi TerhadapPenurunan Beban Pencemar Fisik Pada Air Limbah Domestik. Jurnal Kesehatan Lingkungan Indonesia, XIX(1), 45–20.
Nurgiantoro, W. M. A. (2019). Analisis Konsentrasi TSS dan Pengaruhnya Pada Kinerja Pelabuhan Menggunakan Data Remote Sensing Optik di Teluk Kendari. Jurnal Penginderaan Jauh, XVI(2), 71–82.
Putra, A. S. H. H. M. (2017). Pola Sebaran Kualitas Air Berdasarkan Kesesuaian Baku Mutu Untuk Biota Laut di Teluk Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara. Maspari Journal, IX(1), 51–60.
Rumhayati, B. (2019). Sedimen Perairan: Kajian Kimiawi, Analisis dan Peran (1st ed). UB Press.
Salampessy, M. L. R. P. A. P. B. P. (2020). Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (1st ed). IPB Press.
Syifa Saputra, E. N. M. C. D. N. S. L. O. M. M. M. S. D. A. N. S. M. S. R. Y. L. A. D. (2020). Pengelolaan Wilayah Pesisir yang Terpadu untuk Ketahanan Nasional (1st ed). Yayasan Kita Menulis.
Tanto, T. A. N. N. H. I. (2018). Kualitas Air Laut Untuk Mendukung Wisata Bahari Dan Kehidupan Biota Laut (Studi Kasus: Sekitar Kapal Tenggelam Sophie Rickmers, Perairan Prialaot Sabang). Jurnal Kelautan, XI(2), 173–183.

Downloads

Published

2022-12-21

How to Cite

Restele, L. O., Jaya, L. O. M. G., Muliddin, M., Sabaruddin, L. and Utami, L. N. D. T. (2022) “EVALUASI ALGORITMA TOTAL SUSPENDED SOLID (TSS) PADA CITRA SENTINEL-2 DI TELUK KENDARI”, Sebatik, 26(2), pp. 495–501. doi: 10.46984/sebatik.v26i2.2015.