ANALISIS GENDER DIVERSITY TERHADAP KINERJA KEUANGAN DAN NILAI PERUSAHAAN DENGAN ENVIRONMENTAL, SOCIAL, GOVERNANCE (ESG) SEBAGAI VARIABEL MODERATING
DOI:
https://doi.org/10.46984/sebatik.v27i2.2380Keywords:
Gender Diversity, Environment, Social, Governance, Kinerja Keuangan, Nilai PerusahaanAbstract
Perusahaan publik saat ini menghadapi tuntutan dari investor untuk lebih meningkatkan keberagaman dalam jajaran direksi dan menekankan pentingnya kesadaran untuk menangani permasalahan Environmental, Social and Governance (ESG). Semakin banyak investor yang melakukan penilaian terhadap Gender Diversity di perusahaan untuk menentukan bagaimana mereka dapat merespon risiko dan peluang ESG. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Gender Diversity (dalam bentuk kepemimpinan wanita) pada dewan direksi terhadap kinerja keuangan dan nilai perusahaan dengan Environmental, Social dan Governance (ESG) sebagai variabel moderasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda untuk panel data. Pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan purposive sampling dan mengumpulkan data sebanyak 75 sampel perusahaan periode 2021-2022 di Indonesia Stock Exchange (IDX) yang telah dinilai oleh lembaga penilai ESG (Morningstar Sustainalytics) dan telah memperoleh skor ESG. Variabel dependent dalam penelitian ini adalah ROA, ROE sebagai indikator kinerja keuangan perusahaan dan Tobin Q’s sebagai indikator nilai perusahaan. Variabel independent adalah Gender Diversity pada jajaran direksi. Variabel moderasi yang berperan adalah ESG Score. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Gender Diversity berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan dengan menggunakan indikator ROA, sementara dengan indikator ROE tidak berpengaruh signifikan, serta untuk Tobin’Q sebagai indikator nilai perusahaan, Gender Diversity memiliki pengaruh negatif dan signifikan. ESG sebagai variabel moderasi tidak berpengaruh signifikan untuk memperkuat pengaruh antara Gender Diversity terhadap kinerja keuangan dengan ROA dan ROE sebagai indikator. Namun untuk Tobin’Q sebagai indikator nilai perusahaan ESG menunjukkan pengaruh negatif dan signifikan.
References
Agustin, M., & Deliana, M. (2023). A Review Gender diversity dan Environmental, Social, and Governance (ESG) terhadap financial performance. Journal Business Administration: Entrepreneurship and Creative Industry, 2(2), 96-103.
Al-Hadi A, Chatterjee B, Yaftian A, Taylor G, Hasan MM (2017) Corporate social responsibility performance, financial distress and firm life cycle. Evidence from Australia. Account Finance 24:1-45
Alkautsar, S., & Maulidiyah, H. Gender Diversity, Performance and Risk Banks In Indonesia.
Alkautsar, Sinatrya and Wisudanto. Diversitas Gender Dewan Direksi, Bank Risk dan Performa Bank. Diss. Universitas Airlangga, 2016.Alkautsar
Almeyda, R., & Darmansya, A. (2019). The influence of environmental, social, and governance (ESG) disclosure on firm financial performance. IPTEK Journal of Proceedings Series, (5), 278-290.
Andayani, W., & Daud, D. (2020). The effect of corporate governance structure on financial difficulties. Entrepreneurship and Sustainability Issues, 7(3), 1803.
Ardiyanto, T., & Haryanto, H. (2017). Pengaruh Pengungkapan Corporate Social Responsibility Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Kinerja Keuangan Sebagai Variabel Intervening. Diponegoro Journal of Accounting, 6(4), 337-351.
Buallay, A. (2019). Is sustainability reporting (ESG) associated with performance? Evidence from the European banking sector. Management of Environmental Quality: An International Journal, 30(1), 98-115.
Chariri, A., & Ghozali, I. (2007). Teori akuntansi. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro, 409.
Dinda, P., Sumardi.,Meita, L. (2023). Pengaruh Tingkat Risiko Environmental Social Governance (ESG) dan Leverage terhadap Kinerja Perusahaan pada Indeks IDXESG Tahun 2020-2022. Jurnal Ekonomi Bisnis, 5(2), 522-529.
Eliya, S., & Suprapto, Y. (2022). Pengaruh keberagaman gender terhadap kinerja keuangan pada perusahaan manufaktur barang konsumsi publik di Indonesia. SEIKO: Journal of Management & Business, 5(2), 23-30.
Fathonah, A. N. (2018, March). THE EFFECT OF GENDER DIVERSITY ON FINANCIAL PERFORMANCE IN MANUFACTURING COMPANY OF CONSUMPTION GOODS INDUSTRY IN INDONESIA STOCK EXCHANGE 2012-2016. First International Conference on Inclusive Business in the Changing World, Atma Jaya Catholic University of Indonesia,.
Ghozali, I. (2016). Aplikasi Analisis Multivariete Dengan Program IBM SPSS 23. (8th ed.). Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro
Ghozali, I., & Ratmono, D. (2017). Analisis Multivariat dan Ekonometrika: Teori, Konsep, dan Aplikasi dengan Eviews 10 (Edisi 2; A. Tejokusumo, ed.). Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro
Kompas 2023. Tersedia online (diakses pada 2 Oktober 2023)
Kompas 2022.Tersedia online (diakses pada 4 Oktober 2023)
Kusumastuti, S., Supatmi, S., & Sastra, P. (2007). Pengaruh board diversity terhadap nilai perusahaan dalam perspektif corporate governance. Jurnal Akuntansi dan Keuangan, 9(2), 88-98.
Prasinta, D. (2012). Pengaruh good corporate governance terhadap kinerja keuangan. Accounting Analysis Journal, 1(2).
Purwitasari, D., & Larasati, M. (2023). Pengaruh Tingkat Risiko Environmental Social Governance (ESG) dan Leverage terhadap Kinerja Perusahaan Pada Indeks IDXESGL Tahun 2020-2022. Jurnal Informatika Ekonomi Bisnis, 522-529.
Purwaningsih, R. W., & Aziza, N. (2019). Pengaruh Corporate Social Responsbility Terhadap Financial Distress Dimoderasi Oleh Siklus Hidup Perusahaan Pada Tahap Mature. Jurnal Akuntansi, 9(3), 173-186.
Rochmah, H. N., Annisa, H. R., & Soeroto, W. M. (2021). Influence Of Gender Of The Board Of Directors On Firm Performance With The Intensity Of Innovation As Moderate Variable. Jurnal Akuntansi, 15(2), 198-216.
Rompis, N. K., Worang, F. G., & Tulung, J. E. (2018). Pengaruh ukuran dewan, keberagaman usia dan keberagaman gender terhadap kinerja keuangan bank pembangunan daerah di seluruh Indonesia Buku 2 Tahun 2014-2016. Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan Akuntansi, 6(4).
Safriani, M. N., & Utomo, D. C. (2020). Pengaruh Environmental, Social, Governance (ESG) Disclosure Terhadap Kinerja Perusahaan. Diponegoro Journal of Accounting, 9(3).
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Syariful Hakim Sormin, Indra Setya Miharja, Wisudanto Wisudanto
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Authors retain all their rights to the published works, such as (but not limited to) the following rights; Copyright and other proprietary rights relating to the article, such as patent rights, The right to use the substance of the article in own future works, including lectures and books, The right to reproduce the article for own purposes, The right to self-archive the article