ANALISIS PENERAPAN SIX SIGMA DALAM PENGENDALIAN KUALITAS GREEN SUPPLY CHAIN PENYALURAN MINYAK SOLAR

Authors

  • Dewi Safitriani Teknologi Rekayasa Logistik, Politeknik Sinar Mas Berau Coal
  • Kris Adi Nugraha Teknologi Rekayasa Logistik, Politeknik Sinar Mas Berau Coal
  • Anggun Irmawanti Teknologi Rekayasa Logistik, Politeknik Sinar Mas Berau Coal

DOI:

https://doi.org/10.46984/sebatik.v27i2.2410

Keywords:

Green Supply Chain, Six Sigma, DMAIC, Minyak Solar,Pengendalian Kualitas

Abstract

PT Nusantara Samudera Gemilang sebagai perusahaan jasa repair dan maintenance kapal memiliki beberapa aktivitas operasional yang dibutuhkan yaitu mulai dari sandblasting kapal, pengecatan kapal, perawatan dan pengoperasian mesin, transportasi, penerimaan dan distribusi. Minyak solar adalah bahan bakar yang memiliki peran penting sebagai support system berjalannya aktivitas tersebut. Dari proses penyaluran minyak solar yang dilakukan setiap hari, ditemukan tumpahan minyak solar rata-rata sebanyak 5%. Agar dapat menciptakan green supply chain berkualitas, maka sangat perlu adanya pengendalian kualitas pada proses. Pengendalian dilakukan agar dapat menciptakan green supply chain yang berkualitas tanpa adanya cacat pada proses. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan pengendalian kualitas dengan metode six sigma pada aktivitas penyaluran minyak solar di PT Nusantara Samudera Gemilang. Untuk mengetahui jenis cacat pada proses atau aktivitas penyaluran minyak solar di PT Nusantara Samudera Gemilang yang harus dioptimalkan untuk dilakukan perbaikan. Penelitian ini menggunakan metode six sigma dengan pembahasan yang dilakukan menggunakan DMAIC. Pengendalian kualitas menggunakan metode six sigma dan melakukan kajian mengenai kendala pada proses atau aktivitas penyaluran minyak solar yang harus dioptimalkan untuk dilakukan perbaikan, kemudian metode pembahasan menggunakan DMAIC (Define, Measure, Analyze, Improve, dan Control) pada six sigma. Hasil dari proses aktivitas penyaluran minyak solar PT Nusantara Samudera Gemilang pada periode Oktober 2021 sampai dengan Desember 2021 adalah sebesar 3,8 sigma dengan tingkat kerusakan 30000 per satu juta proses. Adapun jenis cacat pada aktivitas penyaluran minyak solar PT Nusantara Samudera Gemilang yang ditemukan adalah terjadinya tumpahan minyak solar.

References

Advotics (2021) Solusi Manajemen Rantai Pasok. Available at: https://www.advotics.com/en/.

Al-Faritsy, A. Z. & Aprilian, C. (2022). Analisis Pengendalian Kualitas Untuk Mengurangi Cacat Produk Tas Dengan Metode Six Sigma Dan Kaizen, Jurnal Cakrawala Ilmiah, 1(11), pp. 2733–2744.

Al-Faritsy, A. Z. & Sitorus, M. F. (2022). Analisis Pengendalian Kualitas Produksi Dengan Metode Six Sigma Pada Pt Supra Matra Abadi Aek Nabara, Jurnal Cakrawala Ilmiah, 1(6), pp. 1413–1428. Available at: https://www.bajangjournal.com/index.php/JCI/article/view/1507/1045.

Ariyanti, R. F. (2019). Identifikasi Penyebab Susut Energi Listrik PT PLN (Persero) Area Semarang Menggunakan Metode Failure Mode & Effect Analysis (FMEA), Industrial Engineering Online Journal, 1(1), pp. 1–8. Available at: https://ejournal3.undip.ac.id/index.php/ieoj/article/view/23259.

Bernik, M., Dwi Noviyanti, R. & Studi Manajemen, P. (2019). Penerapan Metode Six Sigma Dalam Upaya Pengendalian Kualitas Produk Pada Industri Kayu Olahan, ISEI Business and Management Review, III (2), pp. 57–63. Available at: http://jurnal.iseibandung.or.id/index.php/ibmr.

Cundara, N., Kifta, D. A. & Setyabudhi, A. L. (2020). Perbaikan Kualitas Produk Coupling Menggunakan Metode Six Sigma pada PT. XYZ’, Jurnal Teknik Ibnu Sina, 5(2), pp. 36–45. doi: 10.3652/jt-ibsi.v5i02.251.

Febriana, W., Palit, J. & Ardiansyah, L. Y. (2022). Implementasi Green Supply Chain Management di PT. Narmada Awet Muda (Studi Kasus Pada PT. Narmada Awet Muda)’, JISHUM: Jurnal Ilmu Sosial, 1(1), pp. 43–58. Available at: https://journal.ikmedia.id/index.php/jishum/article/view/10%0Ahttps://journal.ikmedia.id/index.php/jishum/article/download/10/11.

Juwito, A. & Al-Faritsyi, A. Z. (2022). Analisis Pengendalian Kualitas untuk Mengurangi Cacat Produk dengan Metode Six Sigma di UMKM Makmur Santosa, Jurnal Cakrawala Ilmiah, 1(12), pp. 3295–3315. Available at: http://bajangjournal.com/index.php/JCI.

Lestari, R. C. dkk. (2022). Upaya Meminimalisasi Cacat Produk Dengan Implementasi Metode Lean Six Sigma (Studi Kasus Perusahaan PT. XYZ), Jurnal Ilmiah Statistika dan Ekonometrika, 2(1), pp. 82–93.

Mabrur, M. R. & Budiharjo, B. (2021). Analisa pengendalian kualitas produk keramik lantai dengan menggunakan metode six sigma di PT. Primarindo argatile, Jurnal Taguchi: Jurnal Ilmiah. Available at: http://taguchi.lppmbinabangsa.id/index.php/home/article/view/16%0Ahttps://taguchi.lppmbinabangsa.id/index.php/home/article/download/16/19.

Rimantho, D. & Mariani, D. M. (2017). Penerapan Metode Six Sigma Pada Pengendalian Kualitas Air Baku Pada Produksi Makanan, Jurnal Ilmiah Teknik Industri, 16(1), p. 1. doi: 10.23917/jiti.v16i1.2283.

Sukarya, E. dkk. (2023). Peran Mediasi Loyalty Employee dan Green Creativity yang Mempengaruhi GSCM Terhadap Competitive Advantage Pada Alfamart, Journal of Trends Economics and Accounting Research, 3(4), pp. 434–440. doi: 10.47065/jtear.v3i4.706.

Sumasto, F., Satria, P. & Rusmiati, E. (2022). Implementasi Pendekatan DMAIC untuk Quality Improvement pada Industri Manufaktur Kereta Api, Jurnal INTECH Teknik Industri Universitas Serang Raya, 8(2), pp. 161–170. doi: 10.30656/intech.v8i2.4734.

Suryapradana, I. & Halim, A. (2021). Analisis Pengendalian Kualitas Menggunakan Metode Six Sigma Dalam Meningkatkan Kinerja Operasional Divisi Fixed Plant Maintenance Di Industri Pertambangan Pt Berau Coal, Sebatik, 25(2), pp. 335–344. doi: 10.46984/sebatik.v25i2.1542.

Suseno, O. & Alfin Ashari, T. (2022). Analisis Pengendalian Kualitas Produk Base Plate Dengan Menggunakan Metode Lean Six Sigma (DMAIC) Pada Pt Xyz, JCI Jurnal Cakrawala Ilmiah, 1(6), pp. 1321–1332.

Downloads

Published

2023-12-15

How to Cite

Safitriani, D., Nugraha, K. A. and Irmawanti, A. (2023) “ANALISIS PENERAPAN SIX SIGMA DALAM PENGENDALIAN KUALITAS GREEN SUPPLY CHAIN PENYALURAN MINYAK SOLAR”, Sebatik, 27(2), pp. 525–534. doi: 10.46984/sebatik.v27i2.2410.