ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS CLOUD UNTUK PEMETAAN PELAYANAN KESEHATAN MASYARAKAT YOGYAKARTA

Authors

  • Budi Santosa Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta
  • Dessyanto Boedi P Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta
  • Agus Sasmito Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta

Keywords:

pemetaan, cloud computing, gis

Abstract

Pelayanan kesehatan yang baik merupakan suatu hal yang terus diupayakan oleh pemerintah, dalam hal ini
Departemen Kesehatan. Namun kenyataannya informasi yang berkaitan dengan masalah kesehatan masyarakat saat ini
belum sepenuhnya akurat. Oleh karena itu dibutuhkan suatu sistem informasi terpadu yang mampu mendukung
pelaksanaan fungsi pemerintahan di bidang kesehatan masyarakat. Informasi tersebut meliputi informasi sarana dan
prasarana pelayanan kesehatan masyarakat, SDM pelayanan kesehatan, kesehatan ibu dan anak, pelayanan keluarga
berencana (KB), dan data hambatan dan gangguan kesehatan masyarakat.
Data diperoleh langsung dari masyarakat melalui unit pelayanan kesehatan masyarakat terkecil yaitu
puskesmas. Dari berbagai puskesmas data kesehatan masyarakat dapat dihimpun menggunakan suatu sistem informasi
terpadu dan dipetakan dalam bentuk sistem informasi geografis berbasis web. Informasi tersebut bermanfaat untuk
mengetahui kondisi riil kesehatan masyarakat secara cepat dan akurat sehingga mendukung pengambilan keputusan bagi
yang berwenang.
Metodologi yang akan digunakan dalam pengembangan sistem informasi terpadu tersebut adalah SWOT
(Strong, Weekness, Opportunity and Threat) Analysis dan SDLC (System Development Life Cycle). Sistem akan
diimplementasikan dengan arsitektur cloud computing, dimana pada sistem tersebut media internet cloud digunakan
sebagai tempat menyimpan data, aplikasi, dan lainnya sehingga memudahkan dalam eksplorasi data dan informasi kesehatan

Published

2013-11-01

How to Cite

Santosa, B., P, D. B. and Sasmito, A. (2013) “ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS CLOUD UNTUK PEMETAAN PELAYANAN KESEHATAN MASYARAKAT YOGYAKARTA”, Prosiding SeNAIK, pp. 421–427. Available at: https://jurnal.wicida.ac.id/index.php/senaik/article/view/180 (Accessed: 24 November 2024).

Issue

Section

Articles